Kediri, JATMAN Online: Kediri, kota yang indah dan sejuk di Jawa Timur ini dikenal sebagai kota santri. Banyak pesantren dan lembaga pendidikan tersebar hingga pelosoknya, demikian pula simpul-simpul tarekat serta majelis zikir. Salah satunya Surau Baitul Fatih yang terletak di pusat kota, Jl. Karang Anyar No.73 RT.02/01 Kelurahan Ngronggo, Kecamatan Kota. Sebuah surau tarekat Naqsyabandiyah Khalidiyah yang dirintis oleh anak-anak muda.
Surau ini adalah salah satu di antara 700 surau di bawah naungan dan bimbingan guru mursyid Buya Sayyidi Syaikh Ahmad Farki al-Khalidi QS.

Sebuah spanduk terpampang besar di depannya. Bertuliskan sembako gratis, bagi yang membutuhkan silakan mengambil di Surau Baitul Fatih setiap hari Jumat pukul 14.00-15.00.
Surau Baitul Fatih yang sudah memiliki badan hukum yayasan ini bergerak di bidang sosial keagamaan, mengikuti visi guru mursyid Buya Sayyidi Syaikh Ahmad Farki al-Khalidi QS. Selain ingin memberdayakan yayasan agar mandiri, pengurus juga membuat program-program untuk memberdayakan jamaah agar bisa produktif dan bermanfaat untuk masyarakat sekitar. Salah satunya program sembako gratis ini.

Pembagian sembako gratis ini rencananya dilakukan setiap Jumat. “Semoga kami dimampukan amanah menyalurkan berkah ini,” harap Bang Ahmad Teguh Hayatullah, Pengurus Surau Baitul Fatih. [Mua]
Sumber: JATMAN